E-Finance muncul seiring dengan perubahan gaya hidup masyarakat yang saat ini didominasi oleh pengguna teknologi informasi hidup yang serba cepat dan efisien. Dengan E-Finance, permasalahan dalam transaksi pembayaran sekolah dan transaksi lainnya baik internal maupun eksternal dapat berjalan dengan mudah. Serta menekan biaya operasional yang tinggi di awal. Dengan kata lain, E-Finance membantu transaksi keuangan sekolah berupa sistem pembayaran menjadi lebih efisien dan ekonomis namun tetap efektif.
Manfaat dari adanya sistem E-Finance tentu tidak hanya dirasakan oleh pihak sekolah saja, namun baik pihak guru, staff dan karyawan, bahkan siswa juga merasakan manfaat yang diberikan dari E-Finance. Berikut beberapa manfaat yang dapat dirasakan:
Manfaat bagi Yayasan
- Memudahkan monitoring dari pihak Yayasan secara terkontrol.
- Data terekap secara realtime sehingga laporan yang dihasilkan bersifat baru.
- Karena dilakukan secara online dalam sebuah sistem, dengan demikian data keuangan bersifat lengkap dalam sistem E-Finance.
- Menekan biaya operasional untuk membeli alat tulis perkantoran sebagai media pencatatan.
Manfaat bagi guru
- Guru dapat memantau tagihan dari siswanya selaku wali kelas secara realtime dan terkontrol.
- Memiliki laporan yang rapi dan lebih terarah sehingga mempermudah pengecekan Riwayat pembayar dalam jejak digital
- Walikelas tidak perlu kesulitan untuk mencatat lagi siswa yang telah membayar tagihan secara dua kali. Karena telah terintegritas dengan pencatatan dari pihak keuangan sekolah.
Manfaat bagi karyawan / staff
- Memudahkan staff melakukan pencatatan secara rapi, terarah dan terintegritas.
- Menghasilhkan pencatatan dengan meminimalkan kesalahan.
- Karyawan dan staff dapat memantau data data pengajuan dari sekolah yang telah masuk dalam E-Finance.
- Memudahkan melihat prioritas pengajuan data dari pihak pihak sekolah yang lebih dibutuhkan dan diperlukan.
- Penyimpanan data data laporan keuangan sekolah dapat diakses secara mudah melalui digital dalam sebuah sistem saja.
- Mengurangi beban kerja sehingga menghemat energi dan pikiran yang dikeluarkan jika pencatatan dilakukan secara manual.
Manfaat bagi siswa
- Resiko salah pencatatan minim terjadi.
- Siswa dapat melihat riwayat pembayaran secara realtime dan online 1x24jam.
- Pembayaran dapat dilakukan secara payment/transfer yang langsung terhubung pada proses pencatatan pembayaran biaya sekolah.
Beberapa manfaat diatas dapat dirasakan oleh berbagai bagian dalam lingkungan sekolah, sehingga hal tersebut dapat menjadi pertimbangan sekolah beralih dari sistem pencatatan manual menjadi sistem informasi keuangan berupa E-Finance.
Seven Media Technology telah berpengalaman merancang dan membuat sistem informasi akademik khususnya keuangan (E-Finance) oleh Yayasan dan sekolah sekolah. Sehingga Anda tidak perlu khawatir untuk melakukan konsultasi TI terlebih dahulu sebelum melakukan pemesanan jasa perancangan sistem tersebut. Keuntungan dari konsultasi TI sendiri diberikan secara gratis oleh pihak Seven Media Technology sebagai bentuk pelayanan yang dijanjikan untuk membangun rasa percaya kepada calon klien bahwa kami bekerja secara profesional.
konsultasikan TI dengan menghubungi kontak whatsapp di bawah ini, dan cek juga Instagram kami yaitu @sevenmediatech.
Add a Comment