Untuk mencegah penyebaran COVID-19 yang semakin massif, selain meliburkan sekolah Pemerintah pun menghimbau pemilik usaha untuk memberlakukan Work From Home (WFH) bagi karyawannya. Artinya para karyawan ini akan mengerjakan pekerjaan kantor dari rumah.
Pelaksanaan Wok From Home ini tentunya akan dibarengi dengan kendala yang mungkin muncul saat pengerjaan tugas.
Apa saja kendala yang akan ditemui saat Work From Home?
Sedikit kesulitan dalam komunikasi dengan rekan kerja
Ketika biasanya komunikasi dilakukan secara face to face, untuk WFH kita harus memaksimalkan komunikasi dengan rekan kerja via online.
Kemungkinan terdistraksi
Kemungkinan terdistraksi atau teralihkan ke kegiatan yang lain sangat mungkin terjadi, karena tidak ada atasan yang mengawasi. Contoh: game online, scrolling socmed dan rebahan yang berlarut-larut.
Terkendala saat men-deliver pekerjaan
Hal ini menjadi tantangan tersendiri bagi para pelaku WFH, bagaimana susahnya mendeliver pekerjaan dan kesulitan untuk memantau kinerja karyawan berdasarkan tugas yang sedang dikerjakan.
Untuk kendala dalam ‘delivery task’ ini, sepertinya ERP bisa menjadi solusinya .
ERP/ Enterprise Resource Planning merupakan sisstem informasi yang akan memudahkan Anda untuk memantau progress pekerjaan yang sedang dikerjakan oleh karyawan Anda melalui sistem, meskipun dalam keadaan Work From Home seperti sekarang.
Add a Comment