a11

Klasifikasi klien SMT berdasarkan katagori segemntasinya

Perusahaan yang berperan sebagai produsen tentu saja memiliki konsumen, termasuk dalam perusahaan software, software house adalah perusahaan yang memberikan jasa berupa pengembangan software.

Seven Media Technology (SMT) adalah software house yang menawarkan pelayanan konsultasi IT, pembuatan website, pembuatan sistem informasi dan pembuatan aplikasi mobile. SMT telah bekerjasama dengan beberapa klien sejak 2013, sehingga klien dari SMT sendiri bermacam macam golongan.

Berikut klasifikasi golongan klien dari SMT berdasarkan segmentasinya:

1. Pemerintahan/kedinasan

Klien pertama dari SMT adalah pemerintahan atau kedinasan. Pemerintahan adalah bagian terpenting dari struktur negara. Dimana banyak data data penting dan informasi penting yang diperuntukan kepada publik.

Sesuai dengan peraturan perundang undangan keterbukaan informasi publik, UU No. 14 Tahun 2008. Keterbukaan Informasi Publik mempunyai makna yang luas, karena semua pengelolaan badan-badan publik harus dipertanggungjawabkan kepada masyarakat.Badan Publik tersebut antara lain lembaga Legislatif, Eksekutif, Yudikatif dan Organisasi Masyarakat yang dananya sebagian atau seluruhnya bersumber dari dana publik, terkena kewajiban untuk menyampaikan informasi secara terbuka. (sumber : eppid.kominfo.go.id).

Sehingga banyak dari unsur pemerintahan dan kedinasan menggunakan website sebagai alat/media untuk menginformasikan data atau informasi yang bersangkutan dengan masyarakat untuk dipublikasikan. Biasanya kalangan pemerintahan atau kedinasan membutuhkan software berupa website pendaftaran, website informasi publik, sistem informasi/aplikasi.

Contoh beberapa hasil produk/jasa dari kalangan pemerintahan atau kedinasan, sebagai berikut:

a. SRIKANDI – TPAKD Jawa Tengah

b. SIAPIK Kelurahan Kedungwuni Timur

c. Kelurahan Pekajangan

2. Pendidikan/akademik

Klien berikutnya yang telah bekerjasama sejak awal berdirinya SMT adalah pendidikan atau akademik. Sektor pendidikan di Indonesia terus berkembang dan semakin maju. Pendidikan yang telah mengalami masa pandemi dituntut untuk melakukan segala kegiatannnya secara online.

Sehingga kini menciptakan kebiasaan baru setelah mengetahui kemudahan yang dirasakan saat menggunaan teknologi dan perkembangan internet, pendidikan berbondong bondong menggunakan media yang lebih canggih untuk meringankan pekerjaan dan kebutuhan didunia pendidikan dengan sebuah software.

Walaupun sebelum terjadi pandemi beberapa sekolah telah menerapkan penggunaan software untuk memudahkan pelaksanaan kegiatan dibidang pendidikan namun permintaanya kini semakin meningkat dan komplek. Berikut beberapa jenis software yang ada didunia pendidikan atau akademik berupa website PMB, website SIA, website PPDB, website management sekolah.

Contoh beberapa hasil produk/jasa dari kalangan pendidikan atau akademik, sebagai berikut:
a. SMA Kesatrian 1 Semarang

b. SMP Instindo Semarang

c. Yayasan Wakaf Bina Amal

3. Perusahaan

Klien lain dari SMT adalah perusahaan, perusahaan disini adalah sebuah usaha yang dapat menghasilkan produk dan sudah memiliki karyawan. Umumnya perusahaan pasti memiliki website karena perusahaan membutuhkan website untuk memperkenalkan usahanya dijangkauan pasar yang lebih luas lagi. Dengan tujuan untuk mencapai pasar internasional.

Skala perusaahan yang terhitung besar menjadikannya begitu butuh website sebagai media digital marketing, informasi dari perusahaan itu sendiri dan membangun citra profesional sebuah bisnis/usaha.

Contoh beberapa hasil produk/jasa dari kalangan perusahaan, sebagai berikut:
a. HCW Hometex

b. Ginsa Fashion

c. Kusmin Antiek

4. Organisasi

Klien berikutnya adalah organisasi, dalam perkembangan teknologi seperti sekarang ini, beberapa organisasi memanfaatkan website sebagai sarana informasi dan komunikasi pada publik sebagai bentuk eksistensinya. Beberapa organisasi yang berasal dari dunia pendidikan menggunakan software yang berdiri sendiri. Beberapa produk softwarenya meliputi website seminar, website UKM, website kejuruan, dll.

Contoh beberapa hasil produk/jasa dari kalangan organisasi, sebagai berikut:
a. Teachning Industry UNDIP

b. Seminar International UNDIP

c. UNDIP Faas Confrence

Add a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *