bagaimana_cara_mengelola_website_sekolah_yang_baik_dan_benar

Bagaimana Cara Mengelola Web Sekolah yang Baik dan Benar?

Apakah sekolah Anda sudah memiliki website? Jika sudah, langkah selanjutnya yang harus Anda lakukan adalah mengelola website sekolah dengan sebaik-baiknya agar website sekolah menjadi menarik dan memiliki kesan professional. Karena, website sekolah merupakan representasi sekolah di internet.

Website sekolah ini dapat berpengaruh pada persepsi masyarakat tentang sekolah Anda, misalnya : Ketika tampilan website sekolah Anda bagus, menarik dan memiliki konten yang up to date, tentu orang-orang akan beranggapan bahwa sekolah tersebut memiliki kualitas bagus dan professional dalam hal pengelolaan sekolah, begitupun sebaliknya.

Lalu, bagaimana mengelola website sekolah yang baik dan benar?

Update konten di blog secara berkala

Sebenarnya banyak sekali informasi menarik yang bisa ditampilkan di website sekolah. Anda tidak akan kehabisan inspirasi untuk konten website sekolah Anda. Misalnya saja aktivitas siswa dan guru, agenda kegiatan yang akan diselenggarakan, foto-foto kegiatan sekolah, dsb.

Pastikan website sekolah bisa diakses

Sebaiknya sekolah melakukan pengecekan website secara berkala untuk memastikan bahwa website bisa diakses pengunjung. Jika website tidakbisa diakses, hal ini tentu menyulitkan masyarakat yang mencoba mencari informasi terkait sekolah tersebut, misal : info pendaftaran sekolah dll.

Pastikan semua link/ menu di website bisa dibuka

Link dan menu website memudahkan pengunjung website untuk mencari informasi tertentu, contoh: link pendaftaran peserta didik baru. Tugas sekolah disini adalah mengecek dan memastikan bahwa tautan yang dicantumkan bisa dibuka oleh pengunjung.

Perbarui website secara berkala

Selain memperbarui informasi sekolah dan konten di blog, ada baiknya sekolah juga melakukan memperbarui tampilan website sekolah agar tidak monoton dan memiliki design website yang menarik dan sesuai dengan perkembangan zaman.

Berencana membuat website sekolah setelah ini? Hubungi kami di : +62857-4774-7725

Pentingnya Penerapan PPDB Online Bagi Sekolah

Pentingnya Penerapan PPDB Online Bagi Sekolah

Perkembangan teknologi informasi di bidang pendidikan saat ini bisa dikatakan semakin canggih dan terjangkau oleh masyarakat. Kini pelaksanaan Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) pun dapat dilakukan secara online dan real time. Salah satu tujuan dari penerapan program PPDB online ini yaitu mengupayakan agar penerimaan peserta didik baru dapat terlaksana sesuai ketentuan yang telah ditetapkan, yaitu objektif, transparan, akuntabel, dan tidak diskriminatif.

Pemanfaatan teknologi informasi pada PPDB merupakan langkah nyata mendorong terciptanya good governance di sektor pendidikan. Lalu apa saja manfaatnya untuk sekolah?

  1. Akses 24 jam bisa dilakukan darimana dan kapan saja, karena cukup dengan menggunakan smartphone dan gadget
  2. Pelayanan PPDB menjadi tertib dan lancar
  3. Data PPDB terkelola dengan baik di sistem
  4. Seleksi yang Terbuka, Jujur, dan Adil
  5. Meningkatkan Mutu Layanan Pendidikan
  6. Mendorong peningkatan penguasaan Teknologi Informasi kepada masyarakat.

Sistem PPDB online berusaha memenuhi kebutuhan masyarakat khususnya bagi wali murid dan calon murid untuk dapat melaksanakan pendaftaran ke sekolah-sekolah dengan aman dan tertib dengan menyediakan fitur otomatis proses PPDB Online secara langsung menggunakan media internet, mulai dari proses pendaftaran, proses seleksi hingga pengumuman hasil penerimaan siswa secara langsung nyata melalui internet.

Jadi, kapan sekolah Anda akan menerapkan Sistem PPDB Online?

Berencana membuat sistem PPDB Online setelah ini? Hubungi kami di : +62857-4774-7725

mengapa_harus_hire_software_house_untuk_project_it_anda

Mengapa Harus Hire Software House Untuk Project IT Anda?

Software house adalah sebuah perusahaan yang bergerak pada bidang software development (pembuatan software) dan website yang biasanya dikerjakan dalam bentuk tim. Jika Anda hendak membuat project IT tentu akan lebih baik jika meminta bantuan kepada software house. Mengapa?

Berikut alasannya:

Skillful Team

Software house merupakan bisnis yang bergantung pada kualitas tim dan untuk pengerjaan proyek IT tentu mempekerjaan anggota tim yang sudah terjamin keahlian dan berpengalaman di bidangnya.

Jaminan Hukum

Umumnya software house sudah memiliki izin untuk beroperasi. Legalitas ini tentunya membuat project yang dibuat dapat di-pertanggungjawabkan.

Efisiensi Waktu dan Biaya

Anda cukup membayar untuk 1 x pembuatan project IT dan semuanya akan diurus oleh pihak software house. Hal ini menghemat waktu dan biaya dibanding Anda harus meng-hire tim in house.

Kualitas Software

Kualitas software juga terjamin karean project dikerjakan oleh ahlinya dan melalui beberapa proses testing dan revisi sebelum launching.

Apakah Anda sedang mencari software house, jika begitu mungkin Seven Media Technology (SMT) bisa masuk list Anda. SMT merupakan salahsatu software house terbaik yang ada di Kota Semarang dan sudah berpengalaman lebih dari 7 tahun menangani project IT dari berbagai perusahaan dan instansi pemerintahan.

benarkah_website_meningkatkan_kepuasan_pelanggan

Benarkah Website Dapat Meningkatkan Kepuasan Pelanggan?

Benarkah Website Dapat Meningkatkan Kepuasan Pelanggan? Ya, karena website meningkatkan kualitas layanan ke pelanggan kita, dengan cara…

  • Melalui website kita dapat menambahkan informasi-informasi yang terkait dengan produk atau jasa kita.
  • Menampilkan informasi untuk memecahkan persoalan yang mungkin dihadapi pelanggan. Informasi ini dapat langsung dibaca pelanggan atau sebagai pedoman bagi bagian support. Dengan demikian pelanggan mudah mendapatkan informasi mengenai keluhannya.
  • Pelanggan dapat masuk ke website kita siang ataupun malam. Dengan cara ini pelanggan dapat dilayani 24×7 atau 24 jam sehari.
  • Pelanggan dapat mencari sendiri mengenai jawaban atas keluhannya di website atau mengisi form support. Setelah form support lengkap diisi, team support akan menerima keluhan pelanggan dan menindaklanjuti.

Maka yang terjadi selanjutnya adalah dengan adanya website kita mempunyai peluang meningkatkan kepuasan pelanggan. Pelanggan yang puas akan terus menggunakan produk atau jasa kita, merekomendasikan perusahaan kita kepada orang lain dan meningkatkan pendapatan perusahaan.

Tertarik membuat website setelah ini? Hubungi kami di : +62857-4774-7725

mana_yang_lebih_baik,_web_toko_online_atau_web_company_profile

Mana yang Lebih Baik, Web Toko Online? atau Web Company Profile?

Jawabannya adalah Menurut Forbes, terdapat dua tujuan umum dari membuat website bisnis, yaitu menjual produk/layanan dan membangun kredibilitas.

Jika tujuan Anda adalah untuk menjual produk dan layanan, Anda dapat membuat website toko online dengan tujuan menghasilkan profit dan penjualan terukur.

Jika bisnis yang Anda jalankan tidak me-mungkinkan untuk melakukan transaksi online secara langsung Anda juga bisa membuat website perusahaan.

Manfaat Website Perusahaan

  • Tujuan corporate website atau website perusahaan adalah untuk menampilkan profil perusahaan untuk membangun kredibilitas di dunia maya.
  • Website perusahaan memang tidak mendatangkan revenue secara langsung. Namun, website perusahaan penting untuk menjadi sumber informasi terpercaya mengenai perusahaan Anda.
  • Melalui website perusahaan, Anda dapat membangun citra seperti apa yang ingin Anda tunjukkan kepada dunia. Website perusahaan adalah media publikasi terbesar yang bisa diproduksi oleh sebuah perusahaan. Tidak hanya besar dalam skala produksi, tetapi juga dalam jumlah pengunjung.

Untuk informasi lain seputar Teknologi Informasi dan Komunikasi, kunjungi blog kami

Notebook with Tolls and Notes about SEO,concept

Apa Itu SEO? dan Apa Hubungannya dengan Website?

Search Engine Optimization atau SEO adalah upaya mengoptimasi website untuk mendapatkan peringkat teratas di hasil pencarian. Dengan mendapatkan ranking tinggi di hasil pencarian, potensi trafik organik Anda pun meningkat.

Selain menghasilkan trafik organik yang tinggi, SEO juga akan membantu Anda mendapatkan trafik yang tepat. Jadi Anda tidak hanya fokus pada trafik tinggi, tetapi juga trafik yang tepat sesuai dengan tujuan utama website Anda.

SEO mengoptimasi website sehingga orang-orang bisa menemukannya dengan menggunakan kata kunci tertentu. Berikut sejumlah manfaat yang ditawarkan proses optimasi:

  • Memberikan informasi yang relevan
  • Menjadikan mesin pencari sebagai sumber yang andal
  • Mendatangkan lebih banyak organic traffic

Untuk bisa mendapatkan trafik tinggi yang tepat sasaran, Anda perlu mengikuti aturan-aturan yang telah ditetapkan oleh mesin pencari, dalam hal ini Google. Anda perlu memahami bagaimana cara kerja SEO, algoritma Google, dan indikator utama SEO.

Untuk informasi lain seputar Teknologi Informasi dan Komunikasi, kunjungi artikel kami di https://www.sevenmediatech.co.id/blog

5_teknik_mendatangkan_pengunjung_ke_website

5 Teknik Mendatangkan Pengunjung Ke Website

Daftarkan website Anda di Webmaster Tools

Webmaster tools berfungsi untuk mendaftarkan website Anda ke Google dan memonitor interaksi robot mesin pencari terhadap situs web yang Anda miliki.

Buatlah copywriting yang menarik pada headline atau judul artikel

Alasan seseorang melanjutkan membaca artikel yaitu bergantung kepada headline yang Anda buat. Apakah headline tersebut berhasil membuat seseorang penasaran dan mengklik tautan artikel tersebut. Gunakan pola headline dari artikel-artikel yang laris di pasaran.

Gunakan layanan iklan berbayar

Melalui layanan iklan berbayar seperti Google Adwords, tentunya hal ini bertujuan agar semakin banyak yang berkunjung ke situs website maupun toko online, mendapatkan banyak penjualan melalui Ads dan lain-lain.

Promosikan artikel di sosial media

Anda juga bisa mempromosikan website dengan cara menyajikan konten artikel web yang telah dibuat ke platform sosmed. Sebisa mungkin buat artikel yang menarik dan bermanfaat. Selanjutnya sisipkan call to action, agar pengunjung sosmed mengklik atau berkunjung ke website Anda. Harapannya pemirsa sosmed dapat melihat dan tertarik pada layanan/ produk Anda di website.

Menggunakan email marketing

Melalui email marketing, Anda dapat menyebarkan artikel terbaru Anda secara otomatis kepada seluruh database yang Anda miliki. Buatlah kalimat pembuka yang menarik dan Anda dapat menyisipkan tautan untuk melanjutkan membaca. Dengan banyaknya orang yang menerima email dari Anda dan mengklik tautan untuk melanjutkan membaca, trafik website Anda juga akan meningkat dengan sendirinya.dalam menyerang website anda melalui email.

Untuk informasi lain seputar Teknologi Informasi dan Komunikasi, kunjungi artikel kami di https://www.sevenmediatech.co.id/blog

pantau_perfoma_website_anda_dengan_google_console

Pantau Perfoma Website Dengan Google Console

Dengan menggunakan Google Search Console, Anda bisa memantau web, menjaga performanya, dan mengatasi masalah website yang berhubungan dengan hasil pencarian Google. Selain itu tools ini juga dapat:

  • Memonitor proses crawling bot Google pada website;
  • Memperbaiki masalah indeksasi dan menjadi media untuk meminta permohonan indeksasi ulang web;
  • Melihat trafik pencarian kata kunci di Google. Termasuk di dalamnya melihat kata kunci efektif pada website;
  • Menerima peringatan ketika terdapat aktivitas kurang wajar pada website;
  • Menunjukkan website mana saja yang memuat link menuju web Anda (backlink);
  • Memperlihatkan masalah AMP, versi website pada ponsel, dan fitur pencarian lainnya.

Melalui Google Search Console, Anda bisa tahu bagaimana performa kata kunci yang Anda gunakan di web. Data ini merupakan bekal penting bagi Anda untuk melakukan optimasi SEO on-page. Di situs ini, Anda akan diperlihatkan grafik performa website di hasil pencarian Google. Lebih lengkapnya, grafik ini memuat angka jumlah klik ke website, impresi, CTR, dan rata-rata ranking di hasil pencarian.

Sudahkah Anda menggunakan tools ini?

Untuk informasi lain seputar Teknologi Informasi dan Komunikasi, kunjungi artikel kami di https://www.sevenmediatech.co.id/blog

kisah_bu_lina_toko_kue_nya_jadi_terkenal_setelah_punya_website

Kisah Bu Lina, Toko Kue nya Jadi Terkenal Setelah Punya Website

Bu Lina (nama disamarkan) merupakan pengusaha bakery dan catering yang berasal dari salahsatu kota di Jawa Tengah. Mengawali bisnis kecil-kecilan dengan membuat kue homemade dan melayani permintaan catering, kini bisnis Bu Lina sudah mampu menghasilkan omset 60 juta setiap bulannya.

Perubahan besar ini terjadi saat Bu Lina memutuskan membuat website untuk usaha bakery dan cateringnya. Berikut kisahnya…..

Awalnya Bu Lina fokus melayani permintaan catering dan bakery untuk daerah sekitar rumahnya saja. Hingga akhirnya Bu Lina sadar kalau target pasarnya ingin lebih besar lagi, beliau harus menggunakan pemasaran online. Kemudian Bu Lina pun meminta salah seorang temannya untuk membuatkan website.
Lalu, apa yang terjadi?

Selang beberapa minggu website company profilenya launching, ternyata ada pihak Instansi Pemerintahan yang mengontak Bu Lina untuk order kue buatan Bu Lina. Dan ternyata kue Bu Lina cocok dan selanjutnya instansi tersebut selalu order kue dan catering dari Bu Lina untuk acara-acara selanjutnya.

Bu Lina pun pernah bertanya pegawai pemerintah yg mengontaknya, “Kok ibuk, bisa tau usaha kue dan catering saya dari mana nggih?”. Padahal Bu Lina menganggap kalau usaha kue nya belum besar dan terkenal. Si Ibu pegawai tsb menjawab “Dulu saya cari-cari di Google, toko kue di kota X, eh yang muncul website toko njenegan. Saya mikirnya wah ini tokonya kayanya terpercaya dan bagus nih. Soalnya punya website sendiri. Ya sudah, akhirnya saya kontak, dan ternyata memang kue dan makanan cateringnya enak….”

Kini toko kue dan catering Bu Lina sudah terkenal di kalangan pejabat pemerintahan kota tersebut, akhirnya mulai banyak pelanggan yang order pesanan di Bu Lina, terutama dari kalangan menengah keatas. Dan kini bisnisnya pun semakin meningkat dan terkenal di kota tsb.

Dari kisah Bu Lina, kita memetik pelajaran bahwa dengan memiliki website company profile, sekecil apapun bisnis kita itu akan terlihat seperti bisnis besar dan terpercaya dan perlahan website akan menjangkau pelanggan baru yang lebih banyak.

Source:
(Kisah nyata admin saat bertemu salahsatu pengusaha kue dan catering dalam salahsatu event bisnis di Kota Semarang tahun 2019)

penyebab_website_anda_mudah_dihack

5 Penyebab Website Anda Mudah di-hack

Password Yang Kurang Kuat

Jika anda menggunakan password yang kurang kuat dapat menyebabkan hacker bisa melakukan scanning terhadap password (bruteforce password), dimana hacker melakukan scanning password berdasarkan wordlist yang ada. Usahakan gunakan kombinasi huruf, angak, dan karakter untuk menghindari password yang mudah ditebak.

Plugin Dan Tema Sembarangan

Pastikan Anda mengupload gambar dengan sesuai dengan ukuran yang sudah ditentukan oleh web. Jika gambar terlalu besar biasanya gambar tersebut tidak muncul di web.

Tidak Pernah Di Upgrade

CMS yang tidak pernah diupgrade bisa menjadi sasaran empuk hacker. Pastikan CMS anda baik itu wordPress, Prestashop, Drupal, Joomla, atau openCart selalu dalam versi baru.

Server yang Abal-Abal

Baik hosting maupun VPS memiliki peran penting dalam menjaga website dari serangan hacker. Pastikan website anda tersimpan di hosting yang memiliki spesifikasi dan teknologi tinggi. Hosting juga dilengkapi dengan keamanan yang lebih. Salah dalam memilih server yang tidak berkualitas akan berakibat fatal pada website anda karena dapat terkena hack.

Kurangnya Security Awareness

Kesadaran akan keamanan/security website sangat penting bagi para pemilik website, baik pemula maupun yang sudah ahli harus sadar dan update mengenai malware terbaru. Kurangnya security awareness dapat menjadi sasaran para hacker.

Untuk informasi lain seputar Teknologi Informasi dan Komunikasi, kunjungi artikel kami di https://www.sevenmediatech.co.id/blog